Sudah Dilihat : Kali
Cara memasang gadget Google Friend Connect (GFC) ke blog Blogger (Blogspot) adalah sebagai berikut:
- Pastikan sudah memiliki akun di Gmail. Jika belum klik di sini untuk membuat account gratis (create an account) di Gmail.
- Jika sudah punya akun di Gmail, klik di sini untuk pergi ke situs Google Friend Connect.
- Klik di Language dan pilih Bahasa Indonesia untuk mengubah bahasa di halaman GFC menjadi Bahasa Indonesia.
- Jika melihat halaman Persyaratan Layanan Pengembang Jalinan Teman, klik Saya setuju dengan Persyaratan Layanan Pengembang Jalinan Teman.
- Lalu isi formulir berikut ini:
- Klik Lanjutkan.
- Akan ada pemberitahuan seperti ini.
- Klik Tambahkan gadget anggota.
- Jika memiliki beberapa blog atau situs, tambahkan ke daftar GFC yang terletak di sebelah kiri halaman dengan klik pada Tambahkan situs baru. Ulangi beberapa langkah sebelumnya untuk menambahkan situs atau blog baru.
- Setelah semua situs/blog sudah ditambahkan, kini kita akan menambahkan gadget untuk situs/blog.
- Jika menambahkan banyak blog atau situs, pastikan memilih dan klik nama blog atau situs yang akan dipasangi gadget dari GFC dengan benar, supaya nanti tidak ada pesan error salah konfigurasi saat gadget sudah terpasang di blog. Misalnya di sini saya memilih blog yang berjudul Andre’s Tutorial Blog, bukan yang lain.
- Kemudian klik pada gadget yang ingin dipasang. Lalu tentukan ukurannya di bagian Pilih ukuran gadget.
- Kemudian tentukan warna dan jenis font yang ingin ditampilkan. Bisa disesuaikan dengan tema atau warna blog.
- Dan yang terakhir, dapatkan kode HTML gadget dengan melakukan klik pada kotak Buat kode di bagian Buat kode HTML.
- Lalu salin (copy) kodenya. Caranya:
- Klik di dalam kotak.
- Tekan [Ctrl+A] untuk memilih semua kode.
- Tekan [Ctrl+C] untuk mengopi semua kode.
- Kembali ke Dashboard blog Blogspot.
- Klik Layout.
- Klik Page Elements.
- Klik Add a Gadget.
- Pilih HTML/JavaScript dengan meng-klik tanda panah biru di sisi kanan.
- Tekan [Ctrl+V] untuk mem-paste semua kode di kotak Content. Bisa ditambahkan judul di kotak Title jika mau.
- Klik Save dan selesai.
- Klik Preview untuk melihat pra-tinjau atau klik View Blog untuk melihat hasilnya.
- Jika tidak puas, klik Edit pada lembaran Add a gadget (contoh di sini bernama Daftar Teman Blog) untuk mengubah konfigurasinya.
- Ulangi langkah yang serupa jika ingin menambahkan gadget lain dari Google Friend Connect ke blog.
- Demikian.
0 komentar:
Posting Komentar
Diharapkan Berkomentar pada hal-hal yang positif, bernilai manfaat, no spam